Saat ini ada banyak situs artificial intelligence (AI) yang memudahkan para pekerja dan mahasiswa membuat presentasi, menyusun catatan, mengolah data, hingga membuat desain grafis.
Berbeda dengan search engine Google, situs AI mampu mengoptimalkan efisiensi dan produktivitas.
Berikut daftar 7 situs AI yang cocok untuk para pekerja dan mahasiswa seperti dikutip laman Sampoerna University:
1. Canva AI
Canva AI menyediakan platform desain grafis yang bisa digunakan mahasiswa saat membuat poster, presentasi, atau materi visual lainnya.
2. Tome.app
Situs web AI yang dirancang untuk membantu mahasiswa mengorganisir dan mengelola catatan yang dibuat. Tome.app bisa juga menganalisis tulisan tangan dan kemampuan pengaturan struktur, dan berbagi catatan dengan teman sekelas.
3. FormulaBot.com
Bingung rumus Excel? Cobalah mengakses situs web ExcelFormulaBot.com. Dengan algoritma AI yang canggih, situs ini dapat memberikan saran dan memecahkan rumus-rumus yang kompleks dari Microsoft Excel.
4. Copy.ai
Copy.ai adalah situs web AI yang membantu mahasiswa dalam menulis dengan lebih cepat dan efisien.
5. Resume.io
Resume.io adalah situs web AI yang memudahkan mahasiswa untuk membuat resume atau CV. Situs ini juga menawarkan berbagai templat resume yang dapat disesuaikan, hingga rekomendasi yang membantu mahasiswa untuk menonjol dalam pencarian pekerjaan atau magang.
6. Github Copilot
Github Copilot adalah asisten AI yang menggunakan pemrograman berbasis teks untuk membantu mahasiswa dalam mengembangkan kode.
Copilot dapat memberikan saran dan menghasilkan potongan kode yang tepat saat mahasiswa sedang bekerja pada proyek pemrograman mereka.
7. ChatGPT
Dengan ChatGPT, mahasiswa dapat mengajukan pertanyaan, meminta saran, atau mendapatkan bantuan terkait topik yang sedang digali.
ChatGPT juga dapat membantu dalam menjawab pertanyaan umum, memberikan rekomendasi, dan memberikan informasi tambahan.
Baca Juga: Microsoft Pastikan Bing AI Berbasis GPT-4 Selalu Tersedia Gratis
Baca Juga: Tak Hanya Tanya-Jawab, Fitur ini Bantu ChatGPT Kenali Penggunanya
Penulis | : | Adam Rizal |
Editor | : | Adam Rizal |
Artikel ini merupakan bagian dari Lestari, program KG Media yang merupakan suatu rencana aksi global, bertujuan untuk menghapus kemiskinan, mengurangi kesenjangan dan melindungi lingkungan.
KOMENTAR