Smartphone vivo Y27 Series telah resmi dipasarkan di Indonesia.Bagi yang ingin meminang smartphone ini bisa mendapatkannya di berbagai platform online maupun on-site dengan harga Rp2.499.000 untuk vivo Y27 dan Rp2.999.000 untuk vivo Y27 5G.
vivo Y27 Series hadir membawa teknologi 44W FlashCharge, 6GB RAM+128GB ROM, Dynamic Design, 5G Powerful Processor, NFC Multifunctions, dan 50MP Main Camera.
Bersamaan dengan peluncuran vivo Y27 Series, Yuki Kato, selalu Product Ambassador vivo menyampaikan antusiasmenya, “vivo tidak pernah gagal dalam menghadirkan smartphone yang sesuai dengan kebutuhan masa kini.”
“Saya terkesan dengan Dynamic Design ala sultan dari vivo Y27 Series karena membuat smartphone terlihat makin keren dan mendukung penampilan saya. Dan tentunya dilengkapi dengan performa jagoan seperti pengecasan cepat dan kapasitas memori yang besar sehingga pengalaman saya menggunakan smatphone ini selalu lancar guna mendukung keseharian saya,” lanjutnya.
Lebih lanjut, Yuki Kato pun membagikan beberapa fitur andalannya untuk pengguna vivo Y27 Series:
1. Pengisian Daya Cepat 44W FlashCharge dan Baterai Besar 5000mAh
Terobosan di sektor daya vivo Y27 Series, menjadi hal yang juga diunggulkan oleh Yuki Kato.
Dengan pengisian daya yang merupakan salah satu tercepat dikelasnya dengan
44W FlashCharge pada varian vivo Y27, Yuki dapat mengisi baterai hingga 30% hanya dalam 15 menit.
Teknologi ini sangat menguntungkan ketika ia sedang terburu-buru bersiap untuk beraktivitas di pagi hari, atau ketika sedang berada di sela-sela meeting.
Ukuran baterai besar 5000mAh dari smartphone ini juga membuat Yuki percaya diri menggunakan smartphone seharian meski hanya dengan satu kali pengisian daya.
Dengan baterai yang bisa bertahan seharian ini, vivo Y27 Series bisa memutar Youtube selama 16.63 jam dan video pendek Instagram hingga 9.22jam.
vivo Y27 Series juga dilengkapi dengan teknologi 24 Dimension Security Protection dan Nighttime Charging Protection membuat pengecasan sepanjang malam menjadi aman dan membuat performa baterai menjadi tidak cepat turun.
2. Kapasitas RAM dan ROM yang Besar
Sebagai seorang public figure yang aktif dan memiliki produktivitas tinggi, Yuki mengatakan bahwa kapasitas penyimpanan besar merupakan hal penting pada sebuah smartphone.
Ia memanfaatkan smartphone untuk menyimpan foto-foto berkualitas tinggi, video berdurasi panjang, skenario film/sinetron, hingga berbagai aplikasi untuk mendukung pekerjaan dan hiburan, termasuk juga games.
Kebutuhan tersebut ia temukan di vivo Y27 Series yang memiliki kapasitas 6GB + 6GB Extended RAM.
Apalagi kapasitas ini bisa ditambah dengan memanfaatkan ruang memori internal sebesar 6GB.
Kemampuan kapasitas ini pun masih ditunjang dengan ROM sebesar 128GB.
Dengan kapasitas memori yang besar di vivo Y27 Series, Yuki tidak hanya bisa menyimpan banyak dokumen, foto dan video tetapi ia juga tetap bisa menjalankan berbagai fitur di ponselnya dengan lancar dan mulus.
3. Desain Kekinian ala Sultan dengan Dynamic Design
Sebagai seseorang yang sangat memperhatikan penampilan, desain vivo Y27 Series menjadi hal yang disukai Yuki.
Smartphone teranyar pada lini vivo Y-Series ini membawa terobosan Dynamic Design dengan 2.5D Flat Frame sehingga nyaman digenggam saat Yuki beraktivitas.
vivo Y27 Series hadir dengan finishing Crystalline Matte yang tahan akan goresan dan sidik jari sehingga aman untuk digunakan sepanjang hari.
vivo Y27 Series masing-masing tersedia dalam dua pilihan warna, yakni Sea Blue dan Burgundy Black untuk vivo Y27.
Sedangkan itu, vivo Y27 5G terdiri atas warna Satin Purple dan Mystic Black.
Durabilitas vivo Y27 Series juga sudah teruji dengan mendapatkan sertifikasi rating IP54 yang menjadikannya tahan dari percikan air dan debu pada saat beraktivitas di luar rumah.
4. Kamera Jernih Beresolusi 50MP
Teknologi lain di vivo Y27 Series yang tentunya menjadi favorit Yuki Kato adalah kemampuan kamera yang mumpuni 50MP Main Camera yang dapat menangkap berbagai momen dengan hasil yang jernih.
Dengan fitur Super Night Mode, ia dapat mengambil foto-foto dengan detail yang tajam dalam kondisi minim cahaya, dan dengan fitur Portrait Camera, ia bisa menghasilkan foto-foto dengan hasil lebih indah, dengan memanfaatkan efek Light Effects, Bokeh Flare, dan Multi-Style.
Belum lagi fitur Cinematic Aspect Ratio yang membuat video yang ditangkap bak film-film di bioskop serta fitur Dual View Video khusus untuk vivo Y27 5G yang memungkinkan kamera utama dan kamera depan merekam secara bersamaan.
5. Kombinasi Performa yang Jagoan dengan Konektivitas 5G
Secara keseluruhan, vivo Y27 Series hadir menjawab kebutuhan sehari-hari pengguna.
Terobosan utama dari seri ini adalah adanya 5G Powerful Processor dari Dimensity 6020 yang disematkan di vivo Y27 5G.
Varian ini merupakan smartphone vivo pertama di segmen dua jutaan yang telah memiliki konektivitas 5G. Dengan demikian, pengguna bisa menikmati streaming film beresolusi tinggi dengan bebas buffer dan mengunduh file berukuran besar dengan lancar.
Selain itu, vivo Y27 5G juga telah memiliki fitur NFC Multifunctions untuk memudahkan berbagai kegiatan.
Fitur ini dapat digunakan untuk menduplikasi kartu akses, cek dan top-up e-money serta mentransfer file dokumen, musik maupun foto.
Paket Penawaran Menarik untuk Pembelian vivo Y27 Series
vivo Y27 Series sudah dapat dibeli di website resmi vivo dan Shopee dengan harga Rp2.499.000 untuk vivo Y27 dan Rp2.999.000 untuk vivo Y27 5G.
Pada setiap pembelian Y27, mulai tanggal 21 Juli hingga 30 September, konsumen akan mendapatkan kartu perdana PraBayar dari Telkomsel dengan penawaran paket BundlingMAX.
Paket BundlingMAX menawarkan benefit internet kuota hingga 21GB hanya dengan Rp40.000 per bulan selama 12 bulan.
Selain itu, Telkomsel juga memberikan penawaran untuk pelanggan lama Telkomsel dengan BundlingMAX 4G.
Khusus pelanggan Telkomsel (yang menggunakan MSISDN kartu lama dan terundang melalui program Migrasi 4G) berhak untuk mendapatkan benefit BundlingMAX 4G 16GB dengan harga Rp10 per bulan selama 6 bulan.
Penawaran bundling ini dapat ditemukan melalui aplikasi MyTelkomsel atau melalui dial UMB *363*23# dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.
Baca Juga: vivo Y36 Series Resmi Meluncur. Ini Spesifikasi dan Harganya
Penulis | : | Rafki Fachrizal |
Editor | : | Rafki Fachrizal |
KOMENTAR