Fitur baru kelima yaitu Stay Logged In, di mana dengan fitur ini sekarang pengguna dapat tetap login lebih lama.
Sebelumnya, ChatGPT memiliki kebijakan log-out setelah dua minggu digunakan. Selain itu, halaman login yang baru juga diklaim lebih ramah dan mudah digunakan.
Fitur baru yang terakhir, Keyboard Shortcuts. ChatGPT sekarang mendukung pintasan keyboard untuk mempercepat pekerjaan penggunanya.
Pengguna sekarang dapat menggunakan pintasan seperti ⌘ (Ctrl) + Shift + C untuk menyalin blok kode. Daftar lengkap pintasan dapat diakses dengan menekan ⌘ (Ctrl) + /. Tentunya, fitur ini dapat meningkatkan produktivitas dan aksesibilitas pengguna .
Menurut OpenAI, keenam fitur baru tersebut bertujuan untuk meningkatkan kegunaan dan efektivitas ChatGPT, yang bermanfaat bagi para profesional di berbagai bidang seperti SEO, pemasaran digital, dan pembuatan konten.
Fitur-fitur baru tersebut ditargetkan meluncur selama minggu depan ke seluruh pengguna ChatGPT.
Baca Juga: Pemerintah RI Bakal Berikan Golden Visa ke Bos ChatGPT Sam Altman
Baca Juga: Agar Aman, Perhatikan Empat Tips Ini Ketika Menggunakan ChatGPT
Penulis | : | Rafki Fachrizal |
Editor | : | Rafki Fachrizal |
KOMENTAR