Huawei Device Indonesia beberapa waktu lalu secara resmi meluncurkan HUAWEI WATCH FIT 3 di tanah air. Merupakan generasi terbaru dari HUAWEI WATCH FIT, smartwatch ini hadir dengan bentuk yang cukup berbeda dan menawarkan aneka fitur terkini yang diklaim membuatnya makin bisa menjawab berbagai kebutuhan masyarakat Indonesia. Seperti sebelumnya, fasilitas-fasilitas andalan HUAWEI WATCH FIT 3 juga seputar fesyen, kesehatan, dan olahraga. Namun, sudah lebih mumpuni lagi dari generasi sebelumnya.
“Huawei kembali memperkuat posisinya sebagai pemimpin di industri wearables melalui kehadiran HUAWEI WATCH FIT 3. Smartwatch ini dirancang untuk menjadi partner sempurna pengguna dalam menerapkan gaya hidup sehat dan aktif,” ujar Huiler Fan (Country Head Huawei Device Indonesia).
Pada sisi fesyen, yang segera terlihat adalah bentuk dari HUAWEI WATCH FIT 3 yang seperti telah disebutkan cukup berbeda dengan sebelumnya. HUAWEI WATCH FIT 3 hadir dengan bentuk yang lebih mendekati persegi alias lebih mendekati bujur sangkar. HUAWEI WATCH FIT 2 yang merupakan generasi sebelumnya memiliki bentuk persegi panjang. Ukuran dari HUAWEI WATCH FIT 3 (di luar tali) adalah 43,2 × 36,3 × 9,9 mm, sedangkan HUAWEI WATCH FIT 2 (di luar tali) adalah 46 x 33,5 x 10,8 mm.
“Meskipun kami terus memimpin tren jam tangan pintar, dengan unsur estetik yang beragam, kami juga secara konsisten berinvestasi pada desain persegi atau squared. Dan hari ini, kami menghadirkan konsep desain yang stylish pada lini smartwatch squared terbaru kami, mari kita sambut smartwatch generasi terbaru, HUAWEI WATCH FIT 3,” tegas Edy Supartono (Training Director, Huawei Device Indonesia).
Selain bentuk, satu lagi yang mencolok adalah rotating crown alias kenop yang bisa diputar untuk mengontrol sejumlah fungsi. Kenop yang dimaksud tersedia pada HUAWEI WATCH FIT 3 dan tidak terdapat pada HUAWEI WATCH FIT 2. Tak ketinggalan, seperti sebelumnya, sejumlah pilihan strap alias tali yang bisa membantu pengguna tampil makin sesuai gayanya. Terdapat opsi nilon dengan warna abu-abu serta fluoroelastomer alias karet sintetis dengan pilihan warna putih, hijau, merah muda, dan hitam. Sementara wadah smartwatch-nya, opsi warna yang tersedia adalah abu-abu, merah muda, dan hitam.
Pada sisi kesehatan, HUAWEI WATCH FIT 3 yang memiliki bodi dari paduan aluminium ini menyertakan aneka fasilitas kesehatan seperti pemantau kualitas tidur, pemantau kalori, pemantau detak jantung, dan pemantau kadar oksigen. Tak ketinggalan turut hadir fasilitas perihal kesehatan wanita. Aneka fasilitas kesehatan yang diusung HUAWEI WATCH FIT 3 pun diklaim telah ditingkatkan dari sebelumnya dus antara lain lebih akurat.
Layar AMOLED-nya yang berukuran 1,82 inci serta beresolusi 480 x 408 piksel dan memiliki refresh rate 60 Hz membuat pula informasi yang ditampilkan jelas dan mulus. Apalagi, tingkat kecerahannya bisa mencapai 1.500 cd/m2. Didukung baterai 400 mAh yang diklaim dapat bertahan sampai 10 hari, makin memudahkan pengguna untuk memantau kesehatannya.
Sementara olahraga, bisa dibilang juga mencakup kebugaran, Huawei mengeklaim HUAWEI WATCH FIT 3 mendukung lebih dari seratus mode olahraga seperti berlari dan bersepeda di dalam dan luar ruangan serta berenang di kolam renang maupun perairan terbuka. Terdapat pula instruksi dengan animasi untuk pemanasan dan peregangan bagi delapan latihan umum seperti berlari, bersepeda, dan berenang. Bahkan Huwaei mengeklaim HUAWEI WATCH FIT 3 bisa memberikan saran akan latihan dan aktivitas yang sesuai dengan pengguna berdasarkan kebiasaan dalam berolahraga, konsumi kalori, dan cuaca. Berbagai fasilitas olahraga HUAWEI WATCH FIT 3 pun diklaim telah ditingkatan dari sebelumnya seperti jumlah latihan yang lebih banyak.
Menggunakan Bluetooth 5.2 untuk koneksinya, smartwatch dengan bobot 26 gr ini diklaim tahan air sampai 5 ATM. Ditujukan untuk dipasangkan ke perangkat yang memakai sistem operasi Android 8 ke atas dan iOS 13 plus HarmonyOS, HUAWEI WATCH FIT 3 ditawarkan dengan harga mulai dari Rp1.999.000 dan sudah bisa dibeli secara daring di HUAWEI Official Store di Shopee, Tokopedia, TikTok Shop, BliBli, Lazada, eraspace.com, dan DatascripMall.ID. HUAWEI WATCH FIT 3 pun bisa dibeli secara luring di Huawei Authorized Experience Store maupun gerai erafone, BliBli Store, dan Urban Republic.
Penulis | : | Cakrawala Gintings |
Editor | : | Rafki Fachrizal |
KOMENTAR