Kemajuan teknologi telah mengubah dunia cryptocurrency. Pasalnya sekarang ini sudah semakin banyak aset crypto yang diperdagangkan. Bahkan ada ratusan mata uang crypto yang bisa kamu gunakan untuk trading atau sekedar investasi.
Salah satu yang terkenal ada Dogecoin. Aset crypto yang masuk dalam meme coin ini awalnya merupakan hiburan, tetapi harga dogecoin saat ini telah tumbuh besar dibandingkan pertama kali diluncurkan.
Koin ini mempunyai komunitas yang sangat berdedikasi. Komunitas Dogecoin sering kali memberikan berbagai insentif DOGE dalam beberapa tahun terakhir. Sikap dermawan para anggota komunitas DOGE ini telah memberikan dampak positif bagi nilai Dogecoin itu sendiri.
Sejak kehadiran Bitcoin pada tahun 2009, banyak muncul alternatif cryptocurrency lainnya atau yang dikenal sebagai altcoin. DOGE merupakan turunan dari Litecoin (LTC). Dogecoin memanfaatkan gambar anjing Shiba Inu yang sempat viral sebagai meme pada tahun 2013.
Awalnya, Billy Markus, seorang programmer dari International Business Machines Corporation (IBM), menganggap rencana untuk menciptakan Dogecoin hanyalah sebuah gurauan. Namun, sebenarnya Markus memiliki motivasi pribadi di balik koin itu.
Menurut Binance, Markus berpendapat bahwa cryptocurrency yang bersifat ringan dan komedik akan lebih menarik perhatian banyak orang dibandingkan Bitcoin. Pada waktu yang bersamaan, Jack Palmer dari perusahaan teknologi Adobe tertarik untuk berinvestasi di DOGE.
Setelah mengunjungi situs tersebut, Billy Markus menghubungi Palmer untuk berkolaborasi dalam mengembangkan koin yang sekarang banyak diminati. Dogecoin diterima dengan baik sejak pertama kali diperkenalkan pada 6 Desember 2013.
Cara Kerja Dogecoin
Setiap transaksi yang dilakukan dengan Dogecoin akan dicatat dalam sistem blockchain. Oleh karena itu, informasi mengenai setiap transaksi pengguna akan terekam di blockchain. Dogecoin juga memanfaatkan enkripsi kriptografi untuk menjaga keamanan setiap transaksi.
Dengan sistem enkripsi ini, hanya pihak yang memiliki kode enkripsi yang relevan yang bisa melaksanakan transaksi. Berikut ini adalah penjelasan mengenai cara operasi Dogecoin dengan terstruktur.
Setiap pengguna Dogecoin mempunyai dompet digital yang terdiri dari dua jenis kunci, yaitu kunci publik dan kunci pribadi. Untuk melakukan transaksi dengan pengguna lain, seseorang perlu memiliki ID dompet serta kunci publik dari pengguna yang dituju.
Setelah permintaan transaksi telah dikirim, aplikasi akan memberitahukan semua penambang Dogecoin di seluruh dunia untuk melanjutkan dengan proses transaksi tersebut.
Para penambang Dogecoin kemudian melakukan pemeriksaan untuk memastikan bahwa pengirim memiliki saldo Dogecoin yang cukup untuk menyelesaikan pembayaran. Setelah pemeriksaan ini, penambang akan menyetujui permintaan transaksi.
Penambang Dogecoin di seluruh dunia saling bersaing untuk mengumpulkan semua data transaksi yang menunggu, yang dikenal sebagai nonce. Mereka kemudian menggunakan fungsi matematika untuk menghasilkan nomor hash yang sesuai untuk nonce tertentu dari transaksi yang sedang berlangsung.
Penambang yang berhasil mendapatkan nomor hash yang benar akan menerima imbalan dalam bentuk Dogecoin yang ditambahkan ke akun mereka. Selanjutnya, kedua pengguna akan mendapatkan notifikasi bahwa permintaan transaksi telah disetujui.
Jumlah Dogecoin yang diminta akan dikreditkan ke dompet penerima dalam waktu beberapa menit, menandakan bahwa transaksi sudah selesai.
Komunitas Dogecoin
Komunitas Dogecoin dikenal aktif dalam kegiatan amal, seperti penggalangan dana untuk isu-isu sosial. Di platform Reddit r/Doogecoin, komunitas ini pernah memberikan sejumlah DOGE untuk menghargai para pembuat konten, guna mendukung kreativitas mereka dalam berkarya.
Semangat kepedulian dari komunitas Dogecoin terus berlanjut. Pada tahun 2014, mereka berhasil mengumpulkan dana hingga 30 ribu dolar AS untuk membantu sebuah tim olahraga dari Jamaika agar dapat berpartisipasi dalam Olimpiade Musim Dingin di Sochi.
Komunitas Dogecoin juga secara terus-menerus menggalang dana untuk tujuan sosial. Mereka luncurkan kampanye Doge4Water, yang mana berhasil mengumpulkan 30 ribu dolar AS untuk membantu warga Kenya menggali sumur saat negara tersebut mengalami kekeringan.
Tidak hanya itu, penggemar Dogecoin menjadi sponsor balapan NASCAR untuk pembalap Josh Wise, dengan total dana yang terkumpul mencapai 50 ribu dolar AS dalam bentuk DOGE. Berkat komunitas Dogecoin, Wise menghiasi mobil balapnya dengan gambar anjing Shiba Inu, simbol DOGE.
Pada 24 April lalu, komunitas Dogecoin merasakan duka ketika salah satu pencipta DOGE meninggal dunia akibat kanker. Di Reddit, mereka diajak untuk berdoa bagi almarhum yang bernama Sporklen.
Elon Musk, CEO Tesla dan SpaceX, pernah membagikan cuitan di Twitter yang menyatakan bahwa DOGE adalah cryptocurrency kesukaannya. Cuitan Musk sering kali membuat harga Dogecoin melonjak lebih tinggi. Ini tentu menjadi hal yang menggembirakan bagi para penggemar Dogecoin.
DOGE merupakan koin meme yang terkemuka dalam dunia cryptocurrency. Diperkenalkan pada tahun 2013, DOGE menjadi salah satu koin meme yang memicu kelahiran banyak koin meme lainnya. Koin crypto yang didukung oleh Elon Musk ini mencapai titik tertinggi dalam harganya pada tahun 2021 dan sukses menembus sepuluh besar aset crypto berdasarkan nilai pasar.
Meskipun harga DOGE belum kembali meraih puncak sebelumnya, tim riset alpha dari Blockcircle memandang DOGE sebagai proyek dengan potensi di masa mendatang, berkat sejumlah keunggulan yang dimilikinya. Berikut adalah beberapa di antaranya.
Komunitas yang Solid: Dogecoin didukung oleh komunitas besar dan aktif, yang menjadi kunci popularitasnya yang meluas.
Identitas Merek: Keterkaitan koin ini dengan meme “Doge” yang terkenal memberikan pengenalan yang luas dan daya tarik, terutama di kalangan generasi muda global.
Dukungan dari Selebriti: Tokoh-tokoh terkenal seperti Elon Musk memberikan dukungan bagi Dogecoin, yang meningkatkan visibilitas dan ketenarannya.
Pasokan Tak Terbatas: Berbeda dengan Bitcoin, Dogecoin tidak memiliki batasan jumlah pasokan maksimum, yang menurut sebagian orang membuatnya lebih sesuai sebagai mata uang untuk transaksi sehari-hari.
Jaringan DOGE: Jaringan DOGE terus berkembang dalam hal adopsi dan kemajuan teknologi, dengan semakin banyaknya penggunaan yang meningkat.
Pergerakan Harga Dogecoin
Dilansir dari Pintu Market, harga Dogecoin hari ini adalah Rp 2.709 dengan volume perdagangan mencapai US$1.452.860.864, yang menunjukkan penurunan sebesar -10,70% dibandingkan satu hari sebelumnya.
Sementara itu, untuk harga Dogecoin (DOGE) tertinggi sepanjang waktu tercatat mencapai US$0,7316. Artinya harga Doge hari ini 77,62% lebih rendah dibandingkan harga tertinggi sepanjang masa.
Sedangkan untuk harga terendah sepanjang masa Dogecoin tercatat US$0,0000869. Jika dibandingkan dengan harga saat ini maka 188.334,16% lebih tinggi dari harga terendahnya.
Kapitalisasi pasar Dogecoin (DOGE) saat ini mencapai US$24.315.904.357 dan berada di peringkat 9 di CoinGecko hari ini. Kapitalisasi pasar dihitung dengan mengalikan harga token dengan jumlah token DOGE yang beredar, yakni 150 Miliar token yang tersedia untuk diperdagangkan saat ini.
Untuk Valuasi terdilusi penuh (FDV) untuk Dogecoin (DOGE) adalah US$24.316.241.865. Angka ini mencerminkan estimasi plafon pasar jika semua token ETH yang berjumlah 150 Miliar beredar secara penuh hari ini.
Perlu diingat, semua aktivitas jual beli crypto memiliki resiko dan volatilitas yang tinggi karena sifat crypto dengan harga yang fluktuatif.
Maka dari itu, selalu lakukan riset mandiri (DYOR) dan gunakan dana yang tidak digunakan dalam waktu dekat (uang dingin) sebelum berinvestasi. Segala aktivitas jual beli bitcoin dan investasi aset crypto lainnya menjadi tanggung jawab para trader dan investor.
Penulis | : | Adam Rizal |
Editor | : | Adam Rizal |
KOMENTAR