Lenovo mengumumkan subbrand Legion teranyarnya di pasar Indonesia, Legion Y530. Seri terbaru Legion ini menyasar segmen pengguna yang gemar dan rajin memainkan game, tetapi tetap ingin menggunakan perangkat tersebut untuk keperluan atau kegiatan lainnya seperti bekerja, bersantai dan lainnya.
Melalui riset pasar, Lenovo menemukan bahwa ada segmen gaming lain, yaitu modern avid gamer yang mewakili 38% gamer dan merupakan peluang pasar yang besar. Golongan ini menempatkan gaming sebagai bagian dari gaya hidup mereka, yakni memainkan game setidaknya 8-10 jam seminggu.
Analisa riset inilah yang kemudian membentuk arahan pengembangan produk yang baru dan berbeda dari portfolio Legion sebelumnya. Legion Y530 tampil dengan eksterior yang lebih mulus dan bersih. Laptop berukuran 15 inci ini memiliki ketipisan 24 mm dan berat 2,3 kg, sehingga nyaman untuk dibawa ke tempat kerja atau tempat umum lainnya. Keyboard didesain full size, high response, dan memiliki key travel dengan jarak 1,7 mm untuk pengalaman gaming yang ergonomis dan nyaman.
Legion Y530 diperkuat dengan prosesor mobile Intel Core generasi ke-8 dengan dukungan untuk Intel Optane Technology, dioptimalkan untuk gaming dengan 6 core dan 12 thread untuk ber-gaming high-end dan membuat konten tingkat profesional.
Untuk grafisnya, Y530 dilengkapi NVIDIA GTX 1050 Ti dengan opsi sampai GTX 1060, arsitektur GPU yang canggih untuk mendorong performa dalam definisi tinggi, dan mendukung fitur DirectX 12 untuk memberikan pengalaman gaming yang super cepat, mulus, dan efisien dari segi daya.
Melengkapi performa gaming-nya, Legion Y530 menawarkan DDR4 memory, teknologi baterai, I/0 placement, thermal, dan desain motherboard yang membentuk perangkat keras terbaik untuk laptop gaming.
Lenovo Legion Y530 dijual mulai dari harga Rp16.999.000 dan tersedia di distributor resmi serta mitra ritel online Lenovo.
KOMENTAR