Bahkan, mereka juga adalah tim animator spesialis film-film bioskop, video komersial dan arsitektural.
Andre Surya sendiri sudah makan banyak asam garam di bidang kreasi 3D dan animasi. Ia pernah menciptakan suatu karya yang memenangkan banyak penghargaan.
Kemudian Andre juga sempat bekerja di Lucasfilm, dan begitu diterima, perusahaan memposisikannya di bawah LucasArts - yaitu divisi gaming dari rumah produksi yang bertanggung jawab menciptakan franchise Star Wars dan Indiana Jones itu.
Di sana, Andre berpartisipasi dalam pengerjaan permainan Star Wars: The Force Unleashed.
Selanjutnya, ia pindah ke divisi special effect Lucasfilm, Industrial Light & Magic dan membantu produksi film-film blockbuster yang mungkin jadi favorit kebanyakan orang seperti Iron Man 1 dan 2, Transformers 2, Surrogates, Terminator, dan Star Trek.
Setelah malang melintang di industri hiburan global, Andre pulang ke Indonesia di tahun 2012.
Saat ini, ia dan tim Enspire tengah fokus pada pengerjaan serial TV Hello Carbot dari Korea Selatan.
MSI Prestige PS42 Modern merupakan salah satu laptop favorit Andre karena menurutnya, perangkat ini bisa menjembatani kebutuhan kerja serta mereka yang ingin mulai belajar animasi.
Andre juga sangat mengapresiasi kehadiran kartu grafis discrete Nvidia beserta fitur True Color pada layar yang memastikan warna gambar semirip objek aslinya.
Saksikan sesi interview MSI bersama Andre Surya di sini.