Find Us On Social Media :

Melirik Perkembangan Tren Cloud Kitchen di Tanah Air Saat Ini

By Cakrawala,Rafki Fachrizal, Rabu, 8 Januari 2020 | 11:15 WIB

Ilustrasi Cloud Kitchen

Di artikel sebelumnya (klik di sini), InfoKomputer telah membahas mengenai apa itu cloud kitchen dan keuntungannya bagi pemilik bisnis kuliner yang mengadopsi konsep ini.

Terkait dengan cloud kitchen, di Indonesia layanan tersebut kini tengah gencar-gencarnya dikembangkan oleh dua perusahaan teknologi berstatus decacorn, yakni Grab (melalui GrabFood) dan Gojek (melalui GoFood).

Dari sisi Grab, perusahaan ini telah menghadirkan layanan cloud kitchen melalui proyek pilot bernama GrabKitchen yang dimulai pada September 2018 lalu.

Berselang enam bulan kemudian atau tepatnya pada April 2019, layanan GrabKitchen resmi meluncur di Indonesia.

Sementara Gojek, mengaku bahwa layanan cloud kitchen-nya sudah berjalan aktif sejak beberapa waktu lalu.

Terkait dengan layanan cloud kitchen ini, Marsela Renata selaku Senior Marketing Manager, GoFood mengatakan bahwa layanan cloud kitchen dihadirkan sebagai inovasi yang bertujuan memberikan solusi baik bagi konsumen dalam hal memesan kuliner terfavorit, dan juga bagi para mitra merchant GoFood agar bisa mengembangkan bisnisnya.

“Untuk konsumen, mereka bisa menjadi semakin cepat saat ingin memesan kuliner dari restoran-restoran favorit mereka karena lokasinya yang menjadi dekat. Sedangkan untuk merchant, tentunya mereka jadi bisa semakin meningkatkan skala bisnisnya,” ujar Marsela.

Bagi mitra merchant sendiri, peningkatan skala bisnis yang dimaksud Marsela yakni cloud kitchen dapat membantu mitra merchant untuk memperluas ekspansi bisnis mereka lantaran ketika bergabung ke layanan ini tidak dipungut biaya sama sekali, seperti biaya sewa tempat misalnya.

“Jadi merchant terpilih bisa langsung datang ke lokasi (cloud kitchen) dan masak untuk melayani setiap orderan konsumennya. Bahkan, alat-alat operasional seperti kulkas, kompor dan lainnya, itu semua dari kami yang sediakan. Dan semua itu tanpa dikenakan biaya,” terang Marsela.

Senada dengan GoFood, GrabFood juga mengakui bahwa layanan cloud kitchen yang ditawarkannya mampu memberikan manfaat yang sama untuk para konsumen dan juga mitra merchant-nya.

“GrabKitchen merupakan inovasi solusi kami dalam menjembatani kesenjangan permintaan pelanggan akan kuliner favorit, sembari menyediakan peluang-peluang bisnis baru untuk para mitra merchant kami dan mendorong mereka untuk tumbuh dengan pesat,” ucap Ichmeralda Rachman, Head of Marketing GrabFood and New Businesses, Grab Indonesia.

Selain GrabFood dan GoFood, cloud kitchen yang saat ini sudah ada di Indonesia adalah Pesendulu.com.