Find Us On Social Media :

Review Razer Nommo Pro: Tidak Hanya Main Gim, Nonton Film pun Cocok

By Dayu Akbar, Rabu, 13 April 2022 | 19:00 WIB

Razer Nommo Pro.

Secara rinci, koneksi USB dan 3,5 mm bisa digunakan untuk menghubungkan ke PC desktop atau laptop. Sementara, koneksi optical untuk game console, serta Bluetooth untuk gadget seperti smartphone dan komputer tablet. Tidak hanya itu, di pinggir Control Pod terdapat pula jack audio 3.5 mm jika Anda ingin menghubungkan dengan headphone.

Anda bisa menghubungkan semua secara bersamaan dan mengaturnya melalui Control Pod tersebut. Khusus untuk koneksi Bluetooth ke smartphone dan komputer tablet, Anda mesti mengunduh aplikasi Razer Nommo Pro melalui Google Play untuk Android atau App Store untuk iOS.

Selain bentuknya yang premium, Razer Nommo Pro juga memiliki kemampuan yang mantap. Sebagai speaker untuk bermain gim, kami coba memainkan beberapa gim seperti PES 2021, Tomb Raider, serta DiRT 5. Spesifikasinya tidak menyebutkan berapa dayanya, tetapi bisa kami pastikan bahwa suaranya cukup menggelegar. Apalagi suara basnya yang bertenaga dan terasa “nendang banget”. Dengan volume 50%, suaranya sudah cukup kencang digunakan pada kamar berukuran 4 m x 4 m.

Subwoofer-nya memiliki ukuran cukup besar berbentuk silinder yang lebih cocok diletakkan di bawah meja dibanding di atas meja. Ukurannya kurang lebih mirip dengan tabung galon air mineral.

Kami juga memainkan gim-gim kompetitif seperti Valorant, PUBG, dan CS:GO. Dan lagi-lagi kami sangat menyukai suara letupan senjata yang sangat terasa hentakannya. Hal ini membuat bermain gim terasa lebih asyik. Khusus gim kompetitf yang dimaksud kerap menampilkan suara musuh dari berbagai arah. Langkah-langkah musuh memang cukup terdengar, tetapi arah suara tersebut tidak terlalu jelas datangnya dari mana. Speaker ini terasa kurang detail dalam menampilkan arah suara datangnya musuh. Mungkin karena merupakan speaker 2.1, suara terdengar lebih fokus dari area depan.

Seperti disebut sebelumnya, Razer Nommo Pro juga sudah mendapatkan sertifikasi THX dan Dolby Audio yang artinya cocok pula digunakan untuk menonton film. Saat kami gunakan untuk menonton film, suaranya mirip home theater. Apalagi jika volume suara diatur sampai 100% yang bisa didengar ke rumah tetangga sampai beberapa blok. Pada volume maksimal ini suaranya tidak pecah dan masih tetap terjaga.

Razer Nommo Pro menyediakan empat pilihan masukan yang terdiri dari porta USB, optical, jack audio 3,5 mm, dan Bluetooth yang posisinya ada di bagian belakang subwoofer.