Menunggu giliran diperiksa merupakan hal yang sering dikeluhkan pasien saat berobat ke rumah sakit. Tak jarang pasien harus mengantri lama di ruang tunggu, padahal kondisi kesehatannya sedang tidak baik.
Namun pemandangan seperti ini sudah tidak lagi ditemui di RSUD Majalengka, Jawa Barat. Hal ini berkat sistem pendaftaran pasien secara online untuk pasien rawat jalan.
Melalui aplikasi RSM Mobile – RSUD Majalengka, pasien dapat melihat jadwal pelayanan dan mendaftarkan diri ke klinik yang dituju. Dengan begitu, pasien cukup datang pada hari dan jam yang ditentukan, tanpa harus mengantri.
“Pakai aplikasi, enaknya enggak ribet, enggak berkerumun. Berobat jadi lebih cepat, karena dari rumah kita bisa tahu, dapat antrian nomor segini, harus datang jam segini,” tutur Ari, 26 th, warga asal Kecamatan Sukahaji yang sedang mengantar mertuanya berobat ke klinik ortopedi.
Pasien yang sudah mendaftar lewat aplikasi langsung menuju anjungan yang ada di lobi rumah sakit untuk memasukkan nomor atau memindai resume untuk mendapatkan Surat Eligibilitas Peserta BPJS. Setelah itu, pasien dapat langsung menuju klinik rawat jalan.
Layanan RSM Mobile RSUD Majalengka merupakan salah satu inovasi berbasis teknologi yang dilakukan Pemerintah Kabupaten Majalengka untuk meningkatkan pelayanan publik bagi warganya.
“Alhamdulillah, sekarang sudah 100 persen diberlakukan pendaftaran pasien rawat jalan melalui aplikasi ini,” ujar dr. Herni Harleni, MARS, Direktur RSUD Majalengka. Menurut Herni, pada awal diluncurkan pada 2020, hanya 30 persen masyarakat yang memanfaatkan aplikasi ini.
Pasien yang sudah mendaftar lewat aplikasi langsung menuju anjungan yang ada di lobi rumah sakit untuk memasukkan nomor atau memindai resume untuk mendapatkan Surat Eligibilitas Peserta BPJS
Untuk meningkatkan jumlah pengguna, sosialisasi terus dilakukan RSUD Majalengka. Informasi pendaftaran online ini disebarkan melalui semua puskesmas, klinik, dan praktik dokter.
Selain itu, tersedia juga customer service selama 24 jam yang siap membantu. CS ini juga bertugas mengarahkan pasien yang datang untuk menggunakan aplikasi saat mendaftar berobat selanjutnya.
Aplikasi RSM Mobile sudah terintegrasi dengan JKN Mobile, aplikasi dari BPJS. Dengan begitu, masyarakat dapat mendaftar berobat ke RSUD Majalengka melalui aplikasi ini juga.
Saat ini, pasien yang hendak berobat harus mendaftar paling lambat 1 hari sebelumnya, karena rumah sakit butuh menyiapkan rekam medis secara manual.