Konsep Mance pun berbeda dengan Wikipedia yang menampilkan informasi karena Wikipedia sifatnya statis tetapi Mance lebih reaktif karena para pengguna juga bisa melaporkan dan bertanya tentang Muara Enim. Selain itu, aplikasi Mance seperti One Stop Information tentang Muara Enim
Hebatnya, aplikasi Mance dibuat dan dikembangkan sendir oleh Dinas Kominfo Muara Enim tanpa bantuan para vendor. Ardi mengatakan aplikasi Mance merupakan bagian smart branding di Muara Enim karena kehadiran Mance dapat meningkatkan brad awareness masyarakat dengan kabupaten Muara Enim.
Dinas Kominfo Muara Enim akan meluncurkan secara resmi aplikasi Mance di November 2018 bertepatan dengan ulang tahun kabupaten Muara Enim. Aplikasi Mance pun akan tersedia di toko aplikasi Googe Play dan App Store sehingga semua masyarakat bisa mengunduh aplikasi Mance.
"Jadi, jangan ke Muara Enim, sebelum download dan baca Mance," ucapnya.
Bupati Muara Enim Ahmad Yani dan Wakil Bupati Muara Enim Juniarsah meninjau langsung bimbingan tekni
Smart Environment
Inilah terobosan smart city pemkab Muara Enim yang paling unik dan merakyat. Pemkab Muara Enim membuat bank sampah atau tempat pembuangan sampah yang memungkin orang Miskin di Muara Enim untuk mengumpulkan Sampah.
Uniknya, kecamatan-kecamatan di pemkab Muara Enim tidak menggantikan sampah itu dengan uang tetapi dengan beras miskin.
Smart Economy
Bupati Yani telah meminta Dinas Kominfo Muara Enim untuk mengutamakan dan memajukan bisnis usaha mikro kecil menangah (UMKM) Muara Enim di dalam program Smart Economy. Karena itu, Dinas Kominfo Muara Enim akan membantu memasarkan produk-produk UMKM Muara Enim di platform e-commerce seperti BukaLapak dan Tokopedia.