Baca Juga: Kian Serius Tantang Android, Huawei Patenkan OS Terbarunya
Strategi Telkom
Melihat peluang tersebut, Telkom bersama anak usahanya di bidang konten Melon dan perusahaan pengembang gim Agate, meluncurkan inisiasi Oolean yang fokus pada pengembangan gim lokal, juga inkubasi dan pendanaan startup di bidang gim.
Strategi itu dilakukan untuk mengincar posisi developer dan publisher pada rantai industri gim. Developer gim mendapat 10 hingga 30 persen pangsa pendapatan, sementara publisher mendapat 30 hingga 55 persen pangsa pendapatan.
"Gim publisher dan developer akan menggerakan industri gim. Tidak menutup Oolean menjadi brand. Sekarang belum, potentially brand iya," ujar Joddy.
Telkomsel telah melirik pasar gim sejak 2013 dengan meluncurkan Dunia Game. Portal web yang berisi pembahasan dan menyediakan layanan untuk mengunduh gim serta membeli kupon transaksi di dalam permainan online seluler maupun komputer tersebut mulai berjalan pada 2015.
Melalui Dunia Game, Telkomsel pertama kali memperkenalkan sistem gerbang pembayaran direct carrier billing untuk pembelian aplikasi dan konten digital, yang kemudian berkembang dengan pelanggan dapat menggunakan pulsa seluler untuk melakukan pembelian konten gim.
Baca Juga: Begini Cara Samsung Kuasai Pasar Ponsel Menengah di Indonesia
Penulis | : | Adam Rizal |
Editor | : | Rafki Fachrizal |
KOMENTAR