Tingkatkan Pengalaman Pelanggan & Daya Tanggap RS
Telkomtelstra bekerja sama dengan ipSCAPE, perusahaan Cloud Contact Center terkemuka, untuk memberikan solusi yang menawarkan cara yang aman dan nyaman bagi tenaga kesehatan di rumah sakit dalam melakukan pemeriksaan pasien dan mengumpulkan informasi penting sebelum konsultasi langsung dilakukan.
Di masa pandemi COVID-19, ipSCAPE telah mendukung banyak bisnis global dengan solusi cloud terdepannya untuk memungkinkan pengaturan kerja yang fleksibel dan memastikan kelangsungan bisnis terus berjalan untuk aktivitas call center (pusat panggilan), temasuk di antaranya layanan pelanggan dan aktivitas penjualan.
“IpSCAPE bangga dapat bermitra dengan Telkomtelstra dalam menghadirkan teknologi cloud customer experience untuk mendukung penerapan 'virtual first' di rumah sakit selama pandemi COVID.” jelas CEO ipSCAPE Fiona Boyd. “Dengan meningkatnya permintaan untuk layanan dan dukungan rumah sakit selama pandemi, Cloud Contact Center dapat meningkatkan pengalaman pelanggan dan daya tanggap rumah sakit sambil menangani semua pertanyaan dengan aman. ipSCAPE menyediakan teknologi pengalaman pelanggan yang memungkinkan pasien untuk mendapatkan pelayanan rumah sakit secara remote atau jarak jauh tanpa perlu kunjungan fisik dalam kasus situasi nondarurat,” tambah Fiona.
Hadirkan Konsultasi Kesehatan Virtual
Untuk Digital Customer Engagement, Telkomtelstra didukung oleh teknologi Digital Experience Solution dari Oracle. Bersama dengan Oracle, kolaborasi ini memperluas kemampuan telehealth rumah sakit untuk memberikan konsultasi pasien dengan dokter dan spesialis yang dilakukan secara virtual melalui video. Pasien sekarang dapat menerima konsultasi perawatan primer dari rumah, tempat kerja, atau lokasi lain yang mereka pilih.
“Dengan semakin berkembangnya berbagai fitur teknologi dalam memastikan penerapan praktik jarak sosial di masa pandemi, maka sangat penting untuk mengimplementasikan solusi teknologi yang dapat mendukung konsultasi dokter dilakukan secara remote dengan mudah, baik dari rumah maupun kantor pasien. Oracle sangat senang dapat mendukung Telkomtelstra dalam menyediakan teknologi pengalaman digital yang memungkinkan pasien menerima perawatan medis ini pada saat dibutuhkan.” ujar Jason Rutherford, SVP & GM, Oracle Communications Applications.
Penulis | : | Liana Threestayanti |
Editor | : | Liana Threestayanti |
KOMENTAR