Tiga gelombang pertama Endeavor Scale Up terdiri dari 32 startup termasuk platform social-commerce Evermos, aplikasi transfer uang Flip, merek fashion modest Buttonscarves, platform edtech CoLearn, startup pengujian genetik Nalagenetics, startup kuliner asal Indonesia Mangkokku, serta gym dan studio kebugaran FitHub.
Adapun Gelombang sebelumnya dihadiri oleh 61 pengusaha dari 32 startup termasuk pendiri dan CEO Evermos, NOICE, Hijra (sebelumnya ALAMI), Buttonscarves, JALA Tech, Populix, Fishlog, FitHub.
Dalam tiga gelombang pertama, 130 pendiri, pemimpin, dan eksekutif bisnis lokal dan global menyumbangkan 371 jam pendampingan kepada 61 entrepreneur yang memimpin 32 startup.
Beberapa business leader sebagai mentor dan Endeavor Entrepreneur yang terlibat dalam tiga gelombang pertama diantaranya adalah Vince Iswaratioso (CEO, DANA), Gibran Huzaifah (CEO, eFishery), Caecilia Adinoto (HR Director, Sanofi), Mardi Wu (CEO, Nutrifood Indonesia), Monika Rudijono (Managing Director, Vidio), Rudy Halim (Direktur dan CEO Real Estate Business, PT. Lippo Karawaci, Tbk), dan lainnya.
Pada gelombang sebelumnya, Niken Sasmaya, Chief Business Officer NOICE berkata, “Saya merasa bersemangat dan termotivasi mengetahui bahwa banyak orang menghadapi tantangan serupa selama masa-masa berarti, dan sangat menyenangkan mendengar perspektif yang berbeda dari setiap orang tentang bagaimana mereka mengelola bisnis mereka, kami pasti belajar banyak selama program ini.”
Sementara itu, Ritchie Goenawan, Chief Operating Officer Mangkokku mengatakan bahwa, "Program ini mendorong saya dan mitra saya untuk merefleksikan lebih dalam mengenai perjalanan scaling up startup kami, dan memberikan wawasan yang mencerahkan mengenai pengambilan keputusan yang sulit namun penting bagi organisasi."
Endeavor Scale Up Program Batch #4 bermitra dengan Aiven (perusahaan berbasis teknologi yang memungkinkan bisnis untuk mengelola infrastruktur data sumber terbuka di cloud), Zendesk (perusahaan CRM yang mengutamakan layanan yang membangun perangkat lunak yang dirancang untuk meningkatkan hubungan dengan pelanggan), dan World White Enterprise - sebuah perusahaan yang terdiri dari beberapa merek seperti Heymale, Heylocal, dan Prepp Studio.
Baca Juga: Kolaborasi Jadi Fokus Utama SYNRGY BCA dalam Kembangkan Startup
Penulis | : | Rafki Fachrizal |
Editor | : | Rafki Fachrizal |
KOMENTAR