Pelacakan aktivitas: Cincin pintar dapat melacak langkah penggunanya, jarak yang ditempuh, kalori yang terbakar, dan metrik kebugaran lainnya.
Pelacakan tidur: Cincin pintar dapat melacak tahapan tidur penggunanya, termasuk tidur ringan, tidur nyenyak, dan tidur REM(Rapid Eye Movement).
Pemantauan stres: Cincin pintar dapat melacak tingkat stres dan membantu mengelola stres.
Mengontrol musik: Cincin pintar dapat digunakan untuk mengontrol pemutaran musik di smartphone atau perangkat lainnya.
Notifikasi: Cincin pintar dapat bergetar sebagai tanda adanya notifikasi yang muncul di smartphone, seperti pesan teks, email, dan pembaruan media sosial.
Mengontrol perangkat: Cincin pintar dapat digunakan untuk mengontrol perangkat pintar lainnya, seperti peralatan smart homeatau mobil. Selain itu, cincin pintar juga bisa digunakan untuk melakukan pembayaran digital yang terhubung dengan smartphone.
Secara keseluruhan, cincin pintar adalah teknologi baru yang menjanjikan dengan berbagai manfaat potensial yang dimilikinya.
Teknologi ini masih dalam tahap awal pengembangan, seperti yang sedang dilakukan Samsung. Tetapi, kemungkinan besar cincin pintar akan menjadi lebih populer di tahun-tahun mendatang.
Jadi, jika nanti cincin pintar sudah resmi meluncur, Anda berminat membelinya atau tidak?
KOMENTAR