Nantinya, Samsung akan memproduksi chip AI-nya itu di Austin, Texas pada 2025. Samsung juga telah memulai pembangunan pabrik fabrikasi chip senilai 17 miliar dolar AS atau Rp260 triliun di Taylor, Texas.
"Kami akan memajukan teknologi semikonduktor dan membawa inovasi AI, komputasi kinerja tinggi, dan solusi pusat data yang revolusioner ke pasar," Kata Kepala Bisnis Foundry Samsung di AS Marco Chisari.
"Hubungan ini dengan Groq adalah bukti lain bagaimana kami menggunakan simpul manufaktur silikon canggih kami untuk membawa inovasi AI baru ke pasar," tambah dia.
Groq akan memperkuat operasi yang sudah sepenuhnya berbasis Amerika Utara untuk rekayasa dan manufaktur, serta akan membantu menjaga ketersediaan produk yang tinggi dan waktu pengiriman yang singkat.
Kyung Kye-hyun, co-CEO Samsung yang bertanggung jawab atas bisnis chip raksasa teknologi ini, bulan lalu mengatakan bahwa chip 4nm akan dikirimkan dari pabrik Taylor pada akhir tahun depan.
"Pelanggan utama AS ingin produk mereka diproduksi di sini," katanya.
Baca Juga: Samsung Bakal Produksi Chipset 2nm Tahun 2025, Ini Keunggulannya
Baca Juga: Banjir Pesanan, Chip AI Bakal Makin Mahal dan Langka Tahun Depan
Penulis | : | Adam Rizal |
Editor | : | Adam Rizal |
KOMENTAR