Chief Technology Officer Nvidia Michael Kagan menilai membangun aplikasi kecerdasan buatan (AI) seperti Chatgpt jauh lebih bernilai daripada aktivitas penambangan kripto.
"Nvidia telah meraup banyak cuan dari penjualan GPU ke industri kripto tetapi kripto tidak memberikan manfaat yang substansial kepada masyarakat," katanya.
Kagan mengatakan pemanfaatan GPU Nvidia dalam pengembangan aplikasi AI jauh memberikan dampak positif yang lebih besar daripada menambang mata uang kripto. Sebagai contoh, dalam pengembangan Chatgpt, OpenAI menggunakan sekitar 10.000 GPU Nvidia dalam superkomputer untuk melatih versi awal aplikasi tersebut.
"Potensi AI jauh lebih besar dibandingkan dengan kripto," katanya.
Microsoft baru-baru ini juga membeli puluhan ribu GPU Nvidia yang fokus pada pengembangan ChatGPT. Nvidia telah menjual 20.000 unit chip penerusnya chip H100 kepada Amazon untuk digunakan dalam layanan cloud-nya, AWS, dan 16.000 unit lainnya kepada Oracle.
Nvidia juga menawarkan akses ke chip tersebut melalui layanan cloud DGX dan terlibat dalam berbagai proyek AI. CEO Nvidia, Jensen Huang, menyebut peran Nvidia sebagai "mesin di balik era AI" dan meramalkan bahwa "AI generatif" yang didukung oleh Nvidia akan "mengubah berbagai industri."
Meskipun penambangan kripto dan pengembnagan AI menggunakan GPU Nvidia yang, ada potensi pertemuan lebih lanjut di masa depan. Bursa kripto Coinbase bahkan telah melakukan uji coba ChatGPT sebagai alat penilaian risiko sebelum memasukkan token, dengan hasil yang menjanjikan.
Secara keseluruhan, Nvidia menegaskan pengembangan aplikasi AI seperti Chatgpt memiliki nilai yang lebih tinggi daripada aktivitas penambangan kripto.
Nvidia telah mengalokasikan sumber daya dan teknologi untuk menggali potensi besar dalam dunia AI, dan prospeknya sangat cerah di berbagai sektor industri. Meskipun kripto dan AI bersaing untuk mendapatkan sumber daya yang sama.
Baca Juga: Chip AI Laris Manis, Nvidia Cetak Rekor Pendapatan Rp206 Triliun
Baca Juga: Ini Kemampuan Chipset AI Paling Gahar Nvidia GH200 Grace Hopper
Penulis | : | Adam Rizal |
Editor | : | Adam Rizal |
KOMENTAR